HumorViral

8 Tipe Mahasiswa Ketika Sedang di Kampus, Kamu yang Mana?

Dafunda Gokil – Bagi kamu yang mempunyai cita-cita tinggi namun mau punya bekal ilmu dan wawasan yang juga tinggi, pasti setelah lulus dari tingkat SMA atau SMK, akan lanjut ke fase satu kali lagi, yaitu Kuliah ke Fakultas atau Universitas ya kan.

Nah, di kampus! ada banyak sekali orang dengan tipe-tipe yang berbeda, seperti apa sih beragam tipe anak kampus yang memiliki keunikannya masing-masing? yuk lanjut simak.

8 Tipe Mahasiswa Ketika Sedang di Kampus, Kamu yang Mana?

1. Tipe Suka Photo Slide

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Tipe pertama, yaitu mereka yang lebih suka mengabadikan Slide Photo dari pada dirinya sendiri. Pokoknya setiap Slide di papan tulis di jepret semua dari awal sampai titik darah penghabisan.

2. Jawaban Hunter

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Mengapa disebut Jawaban Hunter? karena mereka mempunyai ciri-ciri yang hidupnya santai, gak pusing ketika temannya lagi pusing ngerjain tugas. Nah! nanti kalau si teman sudah selesai tugasnya, baru deh dia yang pusing nyariin jawaban buat di tulis dan di Photo. Mungkin, seandainya bisa nangis! bakalan nangis itu kertas jawaban dipake rebutan buat di Photo.

3. Mahasiswa Setengah Dewa

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Awakwaord, berikutnya ini tipe mahasiswa yang cukup unik. Katanya sih enggak belajar, giliran ditanya juga enggak bisa, tapi tetep aja nilainya muter-muter di huruf A (A, A-, atau A/B). Selalu bikin kita Speechless.

4. Tipe Misterius

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Mengapa sampai disebut Misterius? karena mahasiswa tipe ini adalah dia yang bertindak layaknya ninja (mungkin ninja adalah jalan hidupnya). Orang engga tau apa yang dia kerjakan ketika dalam kelas, kapan datang kuliahnya, dan habis kuliah tiba-tiba udah hilang lagi engga tau kapan perginya. Misterius kan? Seolah-olah dia sedang melaksananakan tugas sebagai agen FBI yang sedang menyamar jadi mahasiswa gitu. hehe.

5. Mahasiswa Paket Hemat

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Simpel aja, tipe mahasiswa paket hemat, adalah mereka yang datangnya ketika sedang Pratikum, Kuis, sama Tutor doang.

6. Mahasiswa Pasrah Dapat E

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Inilah hidup, jika tak bisa merubah! ya pasrah. Mereka yang tergolong pasrah ketika dapat nilai E adalah mereka yang selalu berpikir ah tenang, kan bukan aku aja yang engga lulus, hehe.

7. Mahasiswa Perfeksionis

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Tipe berikutnya adalah mahasiswa yang anti banget sama nilai B, sekali dapat nilai itu! dia bakal langsung guling-guling di tanah dan galau tujuh turunan, hmmm.

8. Mahasiswa Calon Koruptor

Tipe Tipe Mahasiswa Di Kampus Dafunda Gokil

Mahasiswa calon Koruptor, emang ada? iya ada loh. Tipe ini adalah mereka yang selalu menghalalkan segara cara agar bisa mendapatkan biaya kuliah yang lebih rendah dari seharusnya. Gimana tuh maksudnya? misalnya memanipulasi data kekayaan saat daftar ulang.

Untuk kamu mahasiswa dan calon mahasiswa yang sudah atau sedang berniat melakukan manipulasi data. Aku ucapkan, Selamat mensejahterakan kehidupanmu diatas kemelaratan orang lain. Karena bisa jadi bidikmisi yang kamu ambil, UKT rendah yang kamu miliki! adalah hak orang lain yang sedang berjuang mati-matian untuk menutupi biaya kuliahnya.

Nomor delapan itu bentuk pesan moral mewakili mereka yang tidak beruntung karena dicurangi ya. Jadi, gimana menurut kamu tentang tipe-tipe mahasiswa ketika lagi di kampus tadi? ada tambahan atau ada yang mau dibahas, yuk ngobrol lah di kolom komentar.

Related Posts

Leave Comment